Mesin mobil Kiat Esemka didesain untuk masyarakat Indonesia yang lebih mendambakan mobil irit. Karena itulah Esemka hanya dijebloskan mesin dengan kapasitas silinder 1500 cc. mesin ini sanggup menghembuskan 105 HP pada tekanan RPM 5.500. sayang, mesinnya didesain untuk “minum premium”. Padahal, pemerintah melalui Pertamina berusaha mendidik masyarakat untuk menggunakan Pertamax.
Mobil yang diklaim sebagai SUV berkapasitas 7 penumpang ini memiliki beragam fitur untuk kenyamanan pengemudi dan penumpangnya. Sebut saja power steering dan sensor parking yang sudah tersemat sebagai fitur standard. Untuk faktor pendukung seperti audio juga sudah tersedia. Namun untuk factor keselamatan sepertinya masih harus lebih dipikirkan. Karena hanya ada seat belt yang melindungi dari kondisi terburuk.
Untuk desain, mobil ini dari depan sepintas mirip dengan mobil Nissan X-Trail, sedangkan lampu, seperti diambil dari mobil CR-V. Dan untuk bagian belakang, mirip dengan Kijang Innova. Sebuah gabungan yang cukup unik, mengingat kesemuanya merupakan mobil dari 3 ATPM yang berbeda. Secara keseluruhan, meski mobil ini memiliki kesan sporty elegant, namun masih berkesan kaku dan polosan.
Lantas bagaimana pendapat orang orang yang sudah mecobanya? Jokowi, sang walikota yang juga brand ambassador Kiat Esemka mengatakan melalui akun twitternya bahwa ia cukup puas "Catnya alus mulus, interiornya cantik, mesin suaranya halus, ac nya dingin, bensin irit krn 1500 cc, desain mobil bagus..." ungkapnya
Hal senada juga dilontarkan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono melalui Juru Bicara Kepresidenan Julian Adri Pasha yang dikutip dari Metrotvnews.com "Ini patut diapresiasi. Presiden tidak melarang mobil itu digunakan sebagai mobil dinas," ujarnya.
Namun komentar pedas pun dilayangkan oleh beberapa orang. Sebut saja Gubernur Jawa Tengah Bibit Waluyo yang justru mengatakan Jokowi terlalu sembrono "Bangga itu boleh. Bangga bahwa anak-anak kita bisa berkarya luar biasa. Tapi kebanggaan itu yang terukur dong. Lha ini belum apa-apa, teruji saja belum kok sudah ada yang berani pasang pelat nomor (untuk kendaraan dinas -red). Sembrono itu namanya. Kalau nanti sampai nabrak kebo gimana. Tidak usah cari muka lah," sergah Bibit seperti yang dikutip di oto.detik.com.
Demikian juga Ketua DPR Marzuki Alie di oto.detik.com yang mengatakan mobil Esemka banyak dempulnya "Beratnya luar biasa. Dempulannya kiloan. Puluhan kilo," ujar Marzuki di Balai Kota Solo, Rabu (4/1/2012).
Demikian juga Ketua DPR Marzuki Alie di oto.detik.com yang mengatakan mobil Esemka banyak dempulnya "Beratnya luar biasa. Dempulannya kiloan. Puluhan kilo," ujar Marzuki di Balai Kota Solo, Rabu (4/1/2012).
Meski demikian, Direktur Pembinaan SMK Joko Sutrisno mengatakan kepada Bisnis Indonesia bahwa Pemesanan Mobil telah mencapai 2000 unit "Pembuatan mobil Esemka libatkan Usaha Kecil Menengah (UKM) di 33 titik dan jumlah pesanan dalam hitungan hari sudah mencapai 2000 unit" ujarnya.
Soal harga, Esemka di hargai Rp. 95 juta (off the road) untuk on the roadnya diperkirakan mencapai Rp 120 jutaan. Cukup terjangkau bukan? Berminat untuk ikut memesan juga?
Teks/ foto : AH/ Berbagai sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar